Gunung Kelud Meletus Abu Vulkanik Sampai ke Beberapa Daerah

Advertisement

Gunung Kelud Meletus - Tepat tanggal 13 Februari 2014 kembali Indonesia harus mendapatkan bencana alam meletusnya Gunung berapi yang memang di awal tahun ini beberapa bencana menghapiri, setelah banjir, longsor, dan kini meletusnya Gunung Kelud di Jawa Timur.

Sebelum meletusnya gunung kelud sempat kita dengar di beberapa media berita bahwa gunug sinabung telah terjadi letusan, namun beberapa hari setelah sinabung gunung kelud menyusul dengan letusan yang cukup tinggi. Namun sampai saat ini belum begitu di pastikan berapa korban dalam letusan kali ini.


Namun hingga postingan ini di terbitkan saya mendapatkan info dari media bahwa saat ini data sementara akibat dampak erupsi Gunung Kelud dilaporkan 2 orang meninggal dan 100.248 jiwa mengungsi. Korban meninggal di bawah meja karena atap rumahnya roboh, dan satunya karena tertimpa tembok yang roboh. Robohnya rumah atau bangunan karena menahan beban pasir di bagian atap rumah yang konstruksinya kurang kuat.

Dari letusan tersebut tentunya menghasilkan Abu Vulkanik yang sampai cukup banyak di daerah-daerah yang merasakannya, Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Barat di beberapa daerah tersebut merasakan hujan debu yang disebabkan oleh gunung kelud meletus.

Gunung kelud meletus memang tidak hanya kali ini saja terakhir pada tahun 2007 pernah mengalami hal yang serupa namun tetapi  letusannya tidak sebesar saat ini. Gunung Kelud memiliki siklus letusan 12-15 tahun sekali. Arsip menyebutkan, Kelud mulai meletus pada tahun 1901, 1919, 1951, 1966, 1990. dan 16 Oktober 2007

Advertisement

Related: Gunung Kelud Meletus Abu Vulkanik Sampai ke Beberapa Daerah

0 Response to "Gunung Kelud Meletus Abu Vulkanik Sampai ke Beberapa Daerah"